Polres Bintan Tangkap Pengedar Narkoba, Berkat Keterangan Kurir

161
Polres
Satuan Reserse Narkoba Polres Bontang kembali menangkap seorang laki-laki yang bernama SY (berusia 56 tahun) warga Jalan Brigjen Katamso, RT 46, Kelurahan Belimbing, Kecamatan Bontang Barat, Kota Bontang.

Warga kesehariannya berdomisili di Jalan Ir. Sukarno Hatta, RT 01, Kelurahan Kanaan, Kecamatan Bontang Barat, Kota Bontang. Pelaku ditangkap lantaran merupakan pemilik 9 bungkus sabu yang hendak diedarkan tersangka JL als ONI yang telah ditangkap duluan.

Kapolres Bontang AKBP. Hanifa Martunas Siringoringo, SIK. MH melalui Kasat Reskoba IPTU Muh. Rakib Rais, SH menerangkan penangkapan SY ini berkat keterangan JL als ONI yang saat dilakukan pemeriksaan mengaku bila barang haram sebanyak 5,08 Gram itu didapat dari SY.

BACA JUGA  Mantan Kasir PD BKK Kandangserang Gelapkan Dana Nasabah Rp.6,2 Miliar

Lanjut Kasat Reskoba, Saat dilakukan pemeriksaan, tersangka JL als ONI menerangkan jika Narkoba jenis Sabu – sabu sebanyak 9 bungkus tersebut diperoleh dari SY, untuk diserahkan kepada seseorang yang telah memesan Sabu – sabu tersebut.

Bermodal keterangan JL als ONI, anggota langsung bergerak melakukan penangkapan SY dirumahnya tanpa perlawanan dan SY mengakui bila semua barang haram tersebut adalah miliknya, jelas Iptu. Muh. Rakib Rais.

Kini tersangka dan barang bukti diamankan di Polres Bontang guna menjalni proses penyidikan, terhadapnya dijerat dengan Pasal 114 ayat 1 atau pasal 112 ayat 1 undang undang RI no 35 tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman minimal 5 tahun penjara, imbuh Kasubbag Humas AKP. Suyono. Minggu (04/04/2021).

BACA JUGA  Petani Meninggal Dunia Tersetrum Listrik Jebakan Tikus, Polisi Tangkap Tersangka

Sumber: Humas Mabes Polri.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini