Kamis, Oktober 5, 2023
No menu items!

Satpol PP Padang Terlibat Bentrok dengan Pedagang

Must Read
Padang, Radar BI | Belasan pedagang terlibat bentrok dengan personil Satpol PP Padang, Senin (13/3/2023). Pedagang tak terima lapaknya ditertibkan.

Akibatnya, belasan pedagang mengamuk dan bentrok dengan Penegak Perda (Satpol PP). “Seraaannggg!” ujar seorang pedagang memprovokasi pedagang lainnya.

Satpol PP yang turun satu pleton sempat dibuat kewalahan. Pedagang melayangkan kursi miliknya kepada petugas. Bahkan ada pula yang menghantamkan kayu kepada personil Satpol PP. Saat petugas mengamankan pedagang ke atas kendaraan, lagi-lagi personil Satpol PP mendapat perlawanan.

Beruntung, personil Satpol PP Padang punya ilmu beladiri. Beberapa pedagang berhasil dilumpuhkan. Praja wanita pun ikut turun tangan.

Saat terdesak, satu pleton Pasukan Huru Hara (PHH) ikut turun membantu. Mereka memasang tameng di depan sambil menghadang pedagang yang masih mengamuk. Amukan pedagang berhasil diredakan seketika.

BACA JUGA  Tetapkan 4 Tersangka, Polri Paparkan Kronologi Penangkapan Pimpinan Khilafatul Muslimin di Jawa Tengah dan Lampung

Bentrok antara pedagang dengan Satpol PP merupakan aksi simulasi di tengah-tengah Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satpol PP ke 73 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Lingkungan Masyarakat (Satlinmas) ke-61 di Lapangan Makko Satpol PP Padang. Aksi itu mendapat perhatian lebih dari Wali Kota Padang Hendri Septa serta undangan lainnya yang hadir.

Aksi itu mendapat perhatian lebih dari Wali Kota Padang Hendri Septa serta undangan lainnya yang hadir.
Aksi itu mendapat perhatian lebih dari Wali Kota Padang Hendri Septa serta undangan lainnya yang hadir.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota (Pemko) Padang, saya sampaikan selamat hari jadi kepada Satpol PP Kota Padang yang ke-73, serta Satlinmas Kota Padang yang ke-61,” ucap Hendri Septa.

Hendri Septa berharap dan berdoa, agar Satpol PP Kota Padang serta Satlinmas terpatri di hati masyarakat.

“Kita tentunya berharap, Satpol PP serta Satlinmas Kota Padang tetap terpati di hati masyarakat di Kota Padang tercinta ini,” sambungnya.

BACA JUGA  Kapolda Metro Jaya Distribusikan 1.085 Paket Sembako di Depok

Dengan adanya Satpol PP serta Satlinmas, tentunya pemerintah dapat terbantu dalam menjaga kondusifitas di tengah-tengah masyarakat.

“Sesuai arahan Presiden Indonesia, bahwa untuk bisa mengendalikan kondusifitas di tengah masyarakat, pemerintah perlu diperbantukan satuan khusus yang diberi nama Satpol PP dan juga Satlinmas,” tambahnya.

Tentunya, dalam menjaga kerukunan dalam pekerjaan. Satpol PP serta Satlinmas harus dapat bekerja dengan aman, tentram, dan tertib.

“Untuk itu marilah kita wujudkan wilayah yang tertib dan ramah investasi melalui petugas yang profesional ke depannya,” tuturnya.

BACA JUGA  Kapolri Beberkan Peran Polri Tingkatkan Kerukunan Hidup Berbangsa Wujudkan Indonesia Maju

Pada hari ulang tahun itu diberikan penghargaan terhadap personil di lingkungan Satpol PP Kota Padang oleh Wali Kota Padang Hendri Septa.

Adapun nama-nama penerima penghargaaan di antaranya: Hasanema Halawa, Aidil Zulfadi, Deri Rahmat, Legi Zulkarnaen, Jeri Jhon, serta Aprizal sebagai petugas terbaik dalam pelaksanaan tugas tibum dan penegakan perda.

Kemudian, Rahman Dori, Bogi Agustian, Nasirwan, Harris F Hidayat, Hamdi Yudistira sebagai pelatih drum band terbaik gita pamong praja Kota Padang.

Nampak hadir dalam Peringatan HUT itu di antaranya Sekdako Andree Algamar, Ketua TP-PKK Ny Genny Putrinda, seluruh kepala OPD di Pemko Padang, Kasatpol PP se-Sumbar, serta tamu penting lainnya.(Charlie/Wahyu)

BACA JUGA  Ciptakan Masyarakat Hidup Sehat, Lurah Rano Dedi Dermawan: Dukung Vaksinasi dengan Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan

Sumber: Humas Pemko Padang.

Iklan

Latest News

Program Pelatihan Menjahit Erianto Mahmuda Jadi Harapan Baru Warga Kuranji

Sumbar, Radar BI | Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan diwakili oleh Kepala Bidang Industri Non Agro Wahendra W, ST,...

Artikel Lain Yang Anda Suka