Jumat, September 13, 2024
No menu items!

5 Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Jantung

Must Read
Jakarta, Radar BI | Jantung bertugas sepanjang waktu memompa darah dan oksigen ke semua organ, serta menghilangkan racun di tubuh di saat yang bersamaan.

Sebab ketika kesehatan jantung tidak dijaga dengan semestinya, masalah serius seperti terbentuknya plak pada lapisan lapisan arterinya bisa muncul. Plak ini menyebabkan penyakit seperti serangan jantung dan penyumbatan aliran darah di arteri.

Cara – cara sederhana menjaga kesehatan jantung.

Berikut adalah kebiasaan berguna untuk menjaga kesehatan jantung.

BACA JUGA  Delfian, SH Ketua DPC BAI Kota Langsa Siap Bersinergi Antar Aparat Penegak Hukum

1. Rajin berjalan kaki

Cara yang pertama adalah dengan berjalan kaki. Olahraga jenis ini mudah dan cukup dilakukan selama kurang lebih 20 menit. Penelitian menunjukkan bahwa kurangnya olahraga berkontribusi terhadap munculnya masalah kardiovaskular.

Nah, dengan berjalan kaki secara rutin setiap hari, kamu dapat membantu mengurangi potensi terkena masalah jantung.

Selain kesehatan jantung, berjalan kaki tiap hari juga bisa menurunkan faktor risiko berat badan berlebih, tekanan darah, dan gula darah.

BACA JUGA  Kapolda Sumsel Pimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Pencegahan dan Pengendalian Karhutla

2. Kurangi konsumsi garam dalam makanan

Garam memang bahan pokok yang umum ada di dalam makanan, dan garam bisa memberikan tubuh elektrolit penting yang bisa mengatur otot dan menyeimbangkan cairan tubuh. Namun, kita sebenarnya hanya membutuhkan garam sekitar 1-2 gram per hari.

Di dalam garam terdapat sodium dan klorida, dan sodium ini lah yang bisa membahayakan kesehatan. Terlalu banyak sodium dapat menyebabkan kelebihan cairan dalam tubuh dan meningkatkan tekanan darah. Tekanan darah tinggi bisa menjadi risiko utama serangan jantung dan gagal jantung.

BACA JUGA  Warga Cianjur Sambut Antusias Bazar Sembako Murah Gagasan Kementerian BUMN, PTPN dan Pemkab

3. Tidur yang cukup

Tidur penting untuk menjaga kesehatan jantung. Ketika kamu kurang tidur, kamu berpotensi lebih tinggi terkena penyakit kardiovaskular. LM

Orang di atas umur 45 tahun yang tidur kurang dari enam jam, dua kali lebih mudah terkena stroke atau serangan jantung dari mereka yang tidur delapan jam.

Selain penyakit jantung, kurang tidur juga bisa menyebabkan penyakit tekanan darah.

BACA JUGA  Pengacara Gubernur Papua Lukas Enembe Minta Jokowi Izinkan Kliennya Berobat ke Singapura

4. Jauhi asap rokok

Terpapar asap rokok di tempat kerja atau rumah bisa meningkatkan risiko terkena penyakit jantung sekitar 25-30 persen.

Selain itu, orang-orang yang non-perokok dengan tekanan darah tinggi atau kolesterol juga berisiko terkena penyakit jantung jika terkena asap rokok.

Hal ini terjadi karena bahan kimia yang keluar dari asap rokok mendorong perkembangan penumpukan plak di arteri.

BACA JUGA  7 Manfaat Pisang Kepok Bagi Kesehatan Tubuh

5. Jangan duduk terlalu lama

Kalau kamu adalah tipikal orang yang lebih sering duduk dan jarang gerak ketika bekerja, sebaiknya kamu mulai kurangi kebiasaan ini. Karena kebiasaan ini berisiko memperlambat aliran darah yang membuat asam lemak menumpuk di pembuluh darah.

Hal ini dapat menyebabkan penyakit j mmjantung. Cobalah luangkan waktu beberapa menit untuk bergerak setelah duduk beberapa jam.

Itulah beberapa cara untuk menjaga kesehatan jantung, mudah bukan? Tapi, jika kamu mulai merasakan keluhan segera tanyakan pada dokter untuk penanganan lebih lanjut.

BACA JUGA  Berikut Ini 14 Titik-titik Pos Penyekatan Pemudik di Jalur Selatan Jawa

Sumber: Halodoc.

Iklan

Latest News

LSM Penjara Indonesia PAC Cigugur Gelar Gotong Royong Untuk Kebersihan dan Solidaritas Lingkungan

Kuningan, Radar Berita Indonesia | LSM Penjara Indonesia PAC Cigugur laksanakan kegiatan kerja bakti. Guna menciptakan lingkungan bersih, Ketua LSM...

Artikel Lain Yang Anda Suka